Cara Merubah Blog WordPress.org Menjadi DoFollow
31 Juli 2010 FaDhLi Tinggalkan komentar Go to comments
Apa benar kita bisa merubah blog kita menjadi DoFollow?
Tentu saja. Kamu dapat dengan mudah merubah blog wordpress kamu yang sebelumnya NoFollow menjadi DoFollow.
Caranya?
Mudah kok. Dengan menggunakan plugin wordpress DoFollow, maka blog kamu akan berubah sepenuhnya menjadi DoFollow. Dan dengan plugin ini juga, kita dapat membantu para pengunjung yang lagi mencari backlink gratis. Cara kerja plugin ini pun cukup simpel yaitu setiap ada pengunjung yang meninggalkan sebuah komentar baik di dalam artikel kita mau pun di page, maka pengunjung tersebut akan mendapatkan sebuah backlink dari blog kita. Semakin banyak berkomentar, tentu akan semakin banyak pula backlink yang akan di dapat bukan? hehe… ;-)
Jadi, saran saya banyak-banyaklah berkomentar jika kamu ingin mendapatkan backlink yang banyak. Dan backlink-backlink tersebut akan membuat blog kamu tampil di halaman pertama pada Google, Yahoo, maupun Bing. Hhmmm… siapa sih yang tidak mau blognya tampil di halaman pertama pada search engine. Tentu semua orang menginginkannya bukan? Sekedar info aja deh, jika blog kita tampil di halaman pertama pada semua search engine maka pasti blog kita akan dibanjiri pengunjung. Peluang orang akan mengunjungi blog kita adalah 90% berbanding 10%.
90% pasti mengunjungi blog kita, sedangkan yang 10% hanya numpang lewat saja.
Plugin DoFollow ini dapat juga kamu instal di blog kamu dengan cara:
# Pertama, masuk ke Dasbor
# Kedua, pilih Plugins
# Ketiga, lalu klik Add new
# Keempat, maka akan muncul menu pilihan lainnya. Di menu Search masukan keyword DoFollow lalu klik Search
# Kelima, setelah ketemu pluginnya, kemudian klik Instal now
# Keenam, lalu isi data Hostname, Username FTP, dan Password FTP kamu
# Ketujuh, setelah itu klik Proceed
# Kedelapan, tunggu sampai proses instalasi pluginnya selesai
# Dan terakhir, jika sudah selesai maka kamu bisa langsung mengaktifkan plugin DoFollownya
Selamat Mencoba
No comments:
Post a Comment